Cara Membuat Udang Telur Asin
Bahan:
- 8 ekor (350 g) udang ukuran besar, kupas, sisakan ekornya, belah punggungnya
- 1 siung bawang putih, parut
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok makan tepung terigu
- minyak goreng
- 2 sendok makan minyak sayur
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- ¼ sendok teh jahe cincang
- 3 butir kuning telur asin rebus, haluskan
- 1 buah MAGGI Blok Ayam, remas
Lumuri udang dengan garam dan merica hingga rata. Diamkan selama 15 menit.
Taburi dengan tepung terigu hingga rata.
Goreng dalam minyak panas hingga kuning dan kering. Tiriskan.
Tumis bawang putih dan jahe hingga wangi.
Masukkan kuning telur asin dan MAGGI, aduk rata.
Masukkan udang, aduk hingga udang terbalut telur asin.
Angkat, sajikan hangat. Nah kurang lebih seperti itulah referensi, artikel, review seputar Resep Udang Telur Asin . Jika informasi seputar Resep Udang Telur Asin ini bermanfaat bagi kalian semua, jangan sungkan berbagi dengan teman teman kalian di Facebook, Twitter dan google plus. Admin Kliping Kita