Berikut ini adalah Aneka Manfaat Jeruk Nipis yang berhasil klipingkita kumpulkan dari berbagai sumber, semoga bisa bermanfaat bagi sobat kliping semuanya
Manfaat Jeruk Nipis untuk Wajah
Jeruk nipis berkhasiat bagi wajah Anda, beberapa manfaat jeruk nipis untuk wajah antara lain adalah sebagai berikut:
Jeruk nipis dapat membuat kulit wajah lebih halus.
Jeruk nipis bisa membuat kulit wajah lebih putih secara alami.
Jeruk nipis dapat mempercantik kulit.
Jeruk nipis bermanfaat merapatkan pori – pori.
Untuk memperoleh manfaat jeruk nipis bagi wajah Anda sebagaimana yang saya sebutkan diatas, resepnya adalah sebagai berikut :
Sediakan jeruk nipis yang masih segar, lalu belah menjadi dua bagian.
Laluusapkan daging jeruk nipis ke kulit wajah, hidung, dan pipi yang
memiliki pori-pori besar.Usapkanpula daging jeruk nipis tersebut ke
bagian wajah yang kasar dan kusam. Dengan melakukan ini secara rutin,
Insya Alloh wajah Anda akan lebih halus, putih, dan memiliki pori-pori
yang rapat.
Manfaat Jeruk Nipis untuk Kecantikan
Selain untuk wajah, jeruk nipis juga bermanfaat untuk kecantikan.
Jeruk nipis dapat membuat kuku bersih dan cemerlang: Anda dapat
menggunakan air perasan jeruk nipis untuk membersihkan dan menggosok
kuku Anda yang kusam.
Apabila rambut Anda berminyak dan mudah kotor, Anda dapat
mencucinya menggunakan air hangat yang dicampur dengan air perasan jeruk
nipis. Manfaat jeruk nipis ini dapat membuat rambut Anda menjadi halus,
lembut, dan berkilau.
Anda juga dapat menghilangkan ketombe pada rambut dengan mengusapkan
air perasan jeruk nipis ke kulit kepala dan tunggu selama 20-30 menit,
setelah itu ber keramaslah. Setelah Anda melakukan resep ini sebanyak
2-3 kali, Insya Allah rambut atau kulit kepala Anda akan terhindar dari
ketombe.
Manfaat Jeruk Nipis untuk Jerawat
Manfaat jeruk nipis selanjutnya adalah untuk mengatasi jerawat yang
tumbuh di wajah. Anda dapat menggunakan air perasan jeruk nipis dan madu
sebagai masker.Air perasan jeruk nipis dapat mengurangi minyak pada
wajah, sedangkan kandungan antiseptik yang terdapat pada madu dapat
membunuh bakteri penyebab jerawat.
Yang Mungkin Menarik Untuk Sobat Klipingkita Baca :
Nah kurang lebih seperti itulah referensi, artikel, review seputar Manfaat Jeruk Nipis. Jika informasi seputar Manfaat Jeruk Nipis ini bermanfaat bagi kalian semua, jangan sungkan berbagi dengan teman teman kalian di Facebook, Twitter dan google plus. Admin Kliping Kita
Yang Mungkin Menarik Untuk Sobat Klipingkita Baca :