Banyak wanita berpikir mengapa pria sulit untuk mengungkapkan
perasaannya. Benarkah pria tidak pernah terbuka mengenai harapan,
ketakutan dan kecintaan mereka?
Pada kenyataannya, seorang pria bila menemui pasangan yang disukainya akan berubah seperti patung. Bila diajukan berbagai pertanyaan maka ia menjawab dengan sesingkatnya.
Pada kenyataannya, seorang pria bila menemui pasangan yang disukainya akan berubah seperti patung. Bila diajukan berbagai pertanyaan maka ia menjawab dengan sesingkatnya.
Sebenarnya itulah faktor pemicu pertengkaran, karena kurangnya interaksi verbal dari pria. Berikut alasan mengapa beberapa pria lebih memilih tidak mengungkapkan apa yang dirasa dan dipikirkannya :
1. Pria merasa terintimidasi.
Wanita lebih pintar dalam bertanya dan memiliki kosa kata yang kaya untuk berbicara apapun dan kapanpun. Para wanita ini biasanya mempraktekkan keahliannya pada teman-temannya yang menjadikan wanita banyak memiliki teman. Seorang pria takut berkata terlalu banyak, karena jika ia mengatakan hal yang salah ia akan semakin dirundung masalah.
2. Pria lebih nyaman melakukan dengan tindakan.
Pria sering kali memilih mengekspresikan cintanya dengan tindakan, dan ketika mereka berbicara, para pria ini lebih memilih mengekspresikan keyakinan pada hubungannya dengan pasangannya. Misalnya dengan membicarakan rencana liburan berdua tahun depan.
3. Pria tidak ingin berada di bawah sorotan.
Pria berbicara sedikit, wanita lebih banyak berbicara. Karena itu, wanita akan menjadi sorotan dimana pun ia berada. Kebanyakan pria juga tidak memilih untuk terlibat hal-hal yang membingungkan. Taktik yang bisa dilakukan adalah dengan memberikan ia sedikit waktu, lalu berikan ia ruang untuk membuat suatu percakapan dan kemungkinan besar ia akan terbuka.
via wolipop
Nah kurang lebih seperti itulah referensi, artikel, review seputar 3 Alasan Pria Lebih Tertutup Soal Cinta. Jika informasi seputar 3 Alasan Pria Lebih Tertutup Soal Cinta ini bermanfaat bagi kalian semua, jangan sungkan berbagi dengan teman teman kalian di Facebook, Twitter dan google plus. Admin Kliping Kita